banner 728x90
26 Mar 2025 16:44 - 2 menit membaca

Pemkab Buton Tengah Gelar Pangan Murah, Warga Berbondong-Bondong Manfaatkan Diskon Sembako

Bagikan

SANDINEWS.ID, BUTONTENGAH – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Pemerintah Kabupaten Buton Tengah menggelar Gerakan Pangan Murah serentak di 67 desa. Peluncuran program yang berlangsung di Desa Rahia, Kecamatan Gu, dihadiri oleh Bupati Buton Tengah, Dr. Azhari, S.STP, M.Si, bersama jajaran pejabat daerah, camat, dan kepala desa. Dalam acara ini, dilakukan penyerahan simbolis paket sembako kepada warga yang telah lama menantikan program ini. Program ini bertujuan untuk menekan lonjakan harga bahan pokok dan memastikan masyarakat dapat memenuhi kebutuhan lebaran dengan harga terjangkau. Rabu (26/3/2025).

banner 728x90

Bupati Azhari menegaskan bahwa pemerintah daerah akan terus berupaya menghadirkan program yang bermanfaat bagi masyarakat.

Kami ingin memastikan semua warga bisa merayakan Idul Fitri dengan lebih tenang. Selain program pangan murah, kami juga fokus pada peningkatan akses pendidikan bagi masyarakat kurang mampu dan kesejahteraan guru mengaji,” ujarnya.

Sebagai bentuk kepedulian tambahan, Bupati Azhari mengalokasikan subsidi Rp10 juta khusus untuk masyarakat Desa Rahia. Dengan subsidi ini, harga paket sembako yang semula Rp99.000 turun menjadi Rp69.000, membuatnya lebih terjangkau bagi warga.

banner 728x90

Program ini disambut dengan antusias oleh masyarakat. Sejak pagi, warga sudah memadati lokasi kegiatan untuk mendapatkan sembako dengan harga murah. Salah seorang warga, Siti (42), mengungkapkan rasa syukurnya.

Biasanya harga kebutuhan pokok naik menjelang Lebaran, tapi dengan program ini, kami bisa berbelanja lebih hemat,” katanya dengan wajah sumringah.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (BPMD) Buton Tengah, Armin, menjelaskan bahwa Desa Rahia menjadi pusat distribusi 17.000 paket sembako yang disiapkan dalam program ini.

Gelar Pangan Murah menjadi agenda rutin tiga kali setahun, yaitu menjelang Idul Fitri, Natal, dan Idul Adha. Program ini didanai dari APBDes untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga lebih terjangkau,” jelas Armin

Armin bilang, dengan adanya Gerakan Pangan Murah, Pemkab Buton Tengah berharap masyarakat bisa menjalani Ramadan dan merayakan Idul Fitri dengan lebih nyaman.

Pemerintahan baru ini senantiasa menegaskan komitmennya untuk terus menjaga stabilitas harga dan meningkatkan kesejahteraan warga melalui berbagai program sosial dan ekonomi di masa mendatang,” tutup Armin (JP/RED).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *